Langsung ke konten utama

Menurunkan Berat Badan Secara Alami Setelah Melahirkan

Ibu dan Anak
Menurunkan berat badan setelah kehamilan bisa sangat memberatkan bagi sebagian wanita. Sangat wajar jika setelah proses melahirkan, seorang wanita menginginkan berat badannya kembali seperti sebelum hamil. Namun jika latihan atau olahraga dilakukan terlalu dini justru akan membahayakan bagi kesehatan anda. Untuk itu anda harus tahu apa yang perlu dilakukan untuk mengembalikan berat badan anda setelah melahirkan.

Olahraga ketika kondisi fisik sudah siap

Olahraga setelah melahirkan yang dilakukan terlalu dini dan terlalu berat justru akan merusak kondisi fisik anda. Mulailah olahraga ringan seperti melakukan peregangan (stretching) kemudian secara bertahap ditingkatkan berat dan intensitasnya. Lebih baik lagi kalau anda mengkonsultasikan terlebih dahulu dengan dokter anda sebelum memilih dan memulai jenis olahraga yang akan dilakukan.

Makan makanan yang sehat

Secara normal dibutuhkan waktu sekitar 9 bulan untuk mengembalikan kondisi tubuh seperti sebelum melahirkan. Dan dalam jangka waktu tersebut tubuh memerlukan nutrisi yang cukup, dan anda tidak perlu terburu-buru untuk mengurangi jumlah kalori dalam makanan anda.

Menyusui
Baca Juga

Selain sangat dianjurkan untuk kesehatan bayi anda, menyusui merupakan salah satu cara yang sangat tepat untuk menurunkan berat badan anda setelah melahirkan. Setiap harinya, seorang ibu yang menyusui bayinya, menghasilkan air susu sebanyak 850 ml dan membutuhkan sekitar 500 kalori ekstra perharinya untuk kebutuhan si bayi. Makanan yang sehat juga sangat dibutuhkan untuk perkembangan bayi.

Olahraga Rutin

Sekitar 2 - 3 bulan setelah melahirkan, anda sudah bisa melakukan olahraga rutin. Tetapi perlu diingat, anda tidak perlu terburu-buru untuk menurunkan berat badan anda karena menurunkan berat badan anda secara drastis tidak baik untuk kesehatan anda. Tetap konsumsi makanan sehat dan olahraga rutin akan memberikan hasil yang memuaskan.

Selamat mencoba, semoga berhasil.

Artikel Terkait

  • Kesehatan Dan Kesejahteraan Profesi Guru
    Kesehatan Dan Kesejahteraan Profesi GuruHasil survey yang dilakukan di Florida - AS mengatakan, profesi guru lebih baik dari segi kesehatan dan kesejahteraan secara keseluruhan, dari pada p ...
  • Olahraga Tidak Mengenal Batasan Usia
    Olahraga Tidak Mengenal Batasan UsiaTidak diragukan lagi bahwa olahraga bisa membuat tubuh sehat, dan pikiran menjadi segar. Tetapi kebanyakan orang, semakin tua usia semakin jarang unt ...
  • Kesehatan dan Gangguan Jiwa
    Kesehatan dan Gangguan JiwaKesehatan Jiwa : Suatu keadaan yang memungkinkan untuk terjadinya perkembangan fisik, intelektual, dan emosional individu secara optimal, sejauh perk ...
  • Diet Untuk Penderita Diabetes
    Diet Untuk Penderita DiabetesBanyak yang beranggapan bahwa penderita diabetes harus makan makanan khusus dan selalu mengikuti pola makan atau diet yang terprogram secara kompleks ...

Komentar